Sunday, March 15, 2009

Ketan guling


Bahan ketan:
500grm beras ketan di rendam 2 jam
350 ml santan
1sdt garam
2 lbr daun pandan

Bahan Seruneng:
100 gr kelapa parut kering
3 lbr daun jeruk, iris2

Bumbu halus:
1-2 bh cabe merah
3 bawang putih
1 sdt ketumbar
1 sdt garam
2 sdt gula pasir
1 sdm ebi, sangrai

Cara Membuat ketan:
Kukus ketan selama 20 menit
Sementara itu rebus santan ,garam,dan daun pandan sambil di aduk2 hingga mendidih.Angkat lalu siram ke atas kukusan aduk sampai santan teresap.
Kukus aronan ketan selama 30 menit

Cara mebuat Serunding:
Campur kelapa kering dengan bumbu halus dan daun jeruk.
Kemudian sangrai sampai matang dan cukup kering.

Ambil adonan ketan bentuk bulat-bulat lalu gulingkan ke bumbu serunding.

No comments:

Thank you for visiting dapurBia