Friday, February 28, 2014

Lapis surabaya doble choc

Lapis surabya dgn 8 telur


bahan-bahan/bumbu-bumbu:
bahan cake i:
125 gram mentega asin dingin
100 gram margarin
2 sendok makan susu kental manis cokelat
2 sendok teh pasta cokelat
20 kuning telur
200 gram gula pasir
60 gram tepung terigu protein sedang
30 gram cokelat bubuk
25 gram susu bubuk
1/4 sendok teh baking powder
bahan cake ii:
65 gram mentega asin dingin
50 gram margarin
1 sendok makan susu kental manis putih
10 kuning telur
85 gram gula pasir halus
30 gram tepung terigu protein sedang
15 gram maizena
10 gram susu bubuk
1/2 sendok teh pasta vanila
bahan filling:
100 ml krim kental
150 gram dark cooking chocolate, potong-potong
1 sendok makan rhum 

Cara membuat:
  1. Cake I, kocok mentega asin dan margarin 15 menit sampai lembut. Tambahkan susu kental manis cokelat dan pasta cokelat. Kocok rata. Sisihkan.
  2. Kocok kuning telur dan gula pasir sampai mengembang. Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
  3. Tuang ke campuran kocokan mentega sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
  4. Tuang di dua buah loyang 22x22x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
  5. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 20 menit sampai matang.
  6. Cake II buat dengan cara yang sama untuk 1 loyang.
  7. Filling, panaskan krim kental. Masukkan dark cooking chocolate. Aduk hingga larut. Tambahkan rhum. Dinginkan. Kocok hingga lembut. 
  8. Ambil selembar cake cokelat. Oleskan filling. Tutup dengan cake kuning yang sudah dibuang kulitnya. Oleskan lagi filling. Tutup lagi dengan cake kuning. Padatkan.

Bahan Lapisan Kuning (untuk 1 Loyang) :
- 8 kuning telur
- 3 putih telur
- 80 gr gula halus
- 80 gr tepung terigu, ayak
- 1/2 sdt baking powder
- 80 gr margarin, cairkan
Bahan Lapisan Coklat :
- 8 kuning telur
- 3 putih telur
- 80 gr gula halus
- 60 gr tepung terigu, ayak
- 1/2 sdt baking powder
- 20 gr Cacao bubuk
- 80 gr margarin, cairkan
Cara membuat :
1. Kocok kuning telur, putih telur dan gula halus hingga mengembang. Tuangkan terigu dan baking powder sedikit demi sedikit, aduk2 perlahan hingga rata (gunakan sendok kayu untuk mengaduk)
2. Tuangkan margarine cair sedikit demi sedikit sambil aduk2 hingga adonan seluruhnya benar2 rata. Tuangkan dalam loyang (30 x 17 x 4 cm) yang telah diolesi mentega dan taburi tepung. Panggang dalam oven selama 25 menit dengan temperatur 175° C
3. Lakukan juga tahap2 yang sama pada pembuatan cake lapisan Coklat.
4. Sesudah semua cake matang, olesi masing2 lapisan cake dengan selai ananas, rekatkan. Kemudian potong sedikit pada bagian tepi cake. Sajikan dengan potongan cake sesuai selera.

No comments:

Thank you for visiting dapurBia