Saturday, November 11, 2017

Cilok Kuah

Cilok Kuah




Cilok Kuah
Bahan
Cilok (resepnya bisa lihat di sini)
Tahu di isi cilok (sebagian tahu isi ciloknya saya goreng)
Cilok yang dibuat agak melebar (versi aneh saya)
Bakso sapi ukuran kecil sesuai selera
1 batang daun seledri
2 batang daun bawang
Air
Garam, merica dan kaldu bubuk rasa ayam
Bawang goreng sebagai taburan
Pelengkap : cabe rawit merah dan bawang putih di rebus, kemudian di gerus kasar
Cara membuat
Rebus air hingga mendidih, kemudian masukkan batang daun seledri
Lalu masukkan cilok dan baso sapi
Tambahkan garam, merica dan kaldu bubuk rasa ayam
Terakhir masukkan tahu isi cilok, baik yang di kukus maupun yang di goreng, lalu daun bawang
Masak sampai matang, matikan api dan angkat
Taburi dengan bawang goreng dan sajikan dengan cabe rawit gerus  


Cilok
Bahan
250ml air kaldu ayam/sapi (saya pakai air biasa yang di tambah kaldu bubuk rasa ayam)
2-3 sdt garam (saya pakai kira kira saja karena sudah pakai kaldu bubuk ^_^)
4 siung bawang putih, haluskan
1 ½ sdt merica bubuk
125gr tepung terigu
2 butir telur
200gr tepung tapioka/sagu/kanji (saya pakai tapioka)
3 batang daun bawang rajang halus

Cara membuat
Siapkan panci anti lengket, masukkan air kaldu, garam, bawang putih dan merica. Rebus dengan api sedang hingga mendidih, matikan api. Masukkan terigu, aduk cepat dengan spatula kayu hingga menjadi adonan padat dan menggumpal. Hidupkan kompor dan masak menggunakan api kecil selama 1 menit sambil di aduk aduk. Angkat, dinginkan

Diamkan adonan sampai tidak panas. Masukkan telur, daun bawang dan tepung tapioka. Aduk dengan spatula hingga tercampur. Kemudian uleni adonan dengan tangan. Jika tangan terasa lengket, celupkan tangan ke dalam tepung tapioka dan lanjutkan menguleni hingga kalis

Dengan tangan yang di lumuri dengan sedikit tepung, ambil sekitar 1 sendok teh adonan. Bulatkan dengan menggelindingkannya di telapak tangan. Tata adonan cilok yang sudah di bulatkan di loyang hingga habis

Rebus cilok dengan air mendidih yang agak banyak. Rebus hingga cilok mengapung. Ambil dengan saringan kawat

Kukus cilok selama 15-20menit. Matikan api kompor dan biarkan cilok di dalam kukusan agar tetap hangat


No comments:

Thank you for visiting dapurBia