Friday, March 20, 2009

Pad Thai


Ingredients:
* 100gr Udang Kering
* 250gr Kwetiauw / Thai Rice Noodle
* Tauge secukupnya
* Bawang putih (Rajang Jalus)
* 1 siung Bawang merah (Rajang halus) / 1/2 Bawang bombay (cincang halus)
* Minyak Kacang (bisa diganti dengan minyak wijen)
* Ground Red Pepper (Cabe Merah bubuk)
* Merica Bubuk (lebih baik kalau Black Pepper)
* 1/2 Bawang bombay dipotong memanjang
* 2 butir telur
* 2 buah tahu putih (potong tipis memanjang)

Untuk saos:
* Kecap asin (Kecap Ikan)
* Air perasan Jeruk Lemon atau Jeruk Nipis
c. Gula Palem
d. Kecap manis

Untuk garnish:
* Kacang tanah disangrai sampai matang terus ditumbuk kasar.
* Kecap asin, potongan lemon / jeruk nipis, bawang merah (rajang halus), dan cabe rawit (potong kecil-kecil). Aduk jadi satu.

Directions:
* Rebus kwetiauw hingga setengah lembut. Tiriskan dan siram dengan air dingin hingga dingin. Beri minyak kacang / wijen dan aduk rata. Diamkan.
* Selama merebus kwetiauw, buat saos dengan mencampurkan kecap asin dengan perasan jeruk lemon / nipis dan gula palem. Aduk rata hingga rasa asin, manis, dan asam terasa semua. Bubuhi sedikit kecap manis sesuai selera.
* Panaskan minyak dan masukan bawang putih dan bawang merah (bawang bombay) yang sudah dirajang halus. Kemudian masukan tahu putih yang sudah dipotong tipis memanjang)
* Masukkan udang kering
* Masukkan telur dan scramble bersama udang
Masukkan bawang bombay.
Masukkan Kwetiauw yang sudah dingin dan diberi minyak kacang / wijen. Aduk rata.
Beri saos secara merata, tambahkan Cabe merah bubuk dan Merica bubuk. Bila rasa asam, asin, manis kurang, tambahkan saos kembali.
* Tunggu warnanya berubah menjadi kecoklatan. Bila kurang coklat dapat tambahkan sedikit kecap manis atau gula palem.
* Masukkan tauge kemudian aduk rata hingga matang.

**Hidangkan dalam piring besar kemudian taburkan kacang sangrai yang sudah ditumbuk kasar.
**Kecap asin yang sudah dicampur dengan potongan jeruk, bawang merah, dan rawit dapat ditambahkan ke Pad Thai sebagai penambah rasa.

2 comments:

Ike Hermawan said...

waaaah kesukaan banget neeeh...nyammm nyammmmm

dapurbia said...

Iya..ke lg menjelajah masakan nih..!

Thank you for visiting dapurBia