Bahan :
- 5 buah tahu putih besar
- 50 gram bihun
- 250 gram taoge
- 4 buah ketupat,/lontong
Bahan saus :
- 250 gram kacang tanah, goreng dan haluskan
- 6 siung bawang putih
- 100 ml air hangat
- 1 sendok teh garam
- cabai rawit merah, sesuai selera, goreng sebentar
- kecap manis secukupnya
Bahan pelengkap :
- bawang goreng
- irisan seledri
- kerupuk
Cara membuat :
• Siapkan dahulu bihun yang telah direndam air dingin hingga lunak, tiriskan
• Siapkan juga taoge yang telah disiangi dan dicuci bersih. Lalu seduh dengan air panas, angkat dan sisihkan
• Goreng tahu setengah matang, angkat tiriskan dan potong menurut selera
• Membuat saus, haluskan bawang putih bersama cabai rawit dan garam. Tambahkan kacang lalu haluskan lagi. Masukkan air dan kecap manis, aduk rata lalu sisihkan.
• Atur diatas piring, ketupat yang telah dipotong-potong, bihun dan taoge. Tuangkan sausnya lalu beri kecap manis
• Taburi dengan bawang goreng, irisan seledri dan juga kerupuk. Sajikan
No comments:
Post a Comment